Ingin Coba City Check-In? Ikuti Panduan Menuju Stasiun BNI City

Aktivitas penumpang saat berada di Stasiun BNI City, Sudiman, Jakarta (8/1/2018). PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk (BBNI) menjadi nama dari salah satu stasiun kereta bandara Soekarno-Hatta yakni, Stasiun BNI City yang terletak di kawasan Sudiman, Jakarta.

Commuterline

Moda transportasi yang Kompas.com rekomendasikan jika kamu ingin pergi ke Stasiun BNI City adalah dengan menggunakan Commuterline KRL karena cenderung lebih mudah.

Untuk menuju Stasiun BNI City, kamu bisa menggunakan KA Bandara dari Stasiun Manggarai. Namun sebelumnya, terdapat beberapa kereta jurusan Manggarai yang bisa kamu gunakan dari beberapa area.

Jika kamu berangkat dari Stasiun Bogor, kamu bisa langsung naik kereta jurusan Stasiun Kota.

Kamu akan melewati beberapa stasiun seperti Cilebut, Bojong Gede, Citayam, Depok, Depok Baru, Pondok Cina, Universitas Indonesia, dan Universitas Pancasila.

Kemudian kamu juga akan melewati Stasiun Lenteng Agung, Tanjung Barat, Pasar Minggu, Pasar Minggu Baru, Duren Kalibata, Cawang, Tebet, hinggga akhirnya sampai ke Stasiun Manggarai.

Apabila kamu berangkat dari Stasiun Bekasi, kamu akan melewati Kranji, Cakung, Klender Baru, Buaran, Klender, Jatinegara, dan kamu akan langsung sampai di Stasiun Manggarai.

Lorem ipsum is simply dummy text of the printing and typesetting industry.

Comments