Division Head After Sales & Biz Solution CARfix Indonesia Sigit Wahyu Anggoro mengatakan, beberapa langkah yang bisa dilakukan oleh pemilik mobil adalah dengan melepas battery atau aki mobil.
Yang pertama perlu dilakukan adalah dengan melepas aki atau battery, agar sistem kelistrikan pada mobil terhenti dan aman, ujar Sigit kepada Kompas.com, Sabtu (20/2/20210.
Langkah selanjutnya yang perlu dilakukan adalah dengan menutup rapat-rapat lubang yang bisa menjadi pintu masuk air hingga ke dalam mesin.
Tutup knalpot mobil supaya air tidak masuk (ke ruang mesin), ucapnya.
Dan jika kondisi banjir semakin parah hingga mengancam kondisi mobil, Sigit menyarankan, agar pemilik segera menghubungi towing untuk memindahkan mobil ke tempat yang lebih aman.